Selasa, 31 Januari 2023

MATERI AJAR KELAS 5

 

Materi ajar, Selasa 31 Januari 2023

 Kelas                            :     VC

Tema 7                        :      Peristiwa Dalam Kehidupan

Subtema  1          :     Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan

  

Pembelajaran ke : 2


Tujuan Pembelajaran : 

1. Dengan membaca teks, siswa dapat mengidentifikasi dan membandingkan peristiwa-peristiwa penting pada masa pemerintahan kolonial Inggris dan Belanda secara tepat.

2. Dengan membaca teks, siswa dapat menjelaskan perubahan wujud benda padat, cair, dan gas.

3. Dengan berdiskusi, siswa dapat menjelaskan perbedaan dan mengidentifikasi peristiwa perubahan wujud benda.

4. Dengan melakukan percobaan, siswa dapat menunjukkan terjadinya peristiwa mencair, membeku, dan menguap.

5  Dengan menyanyikan lagu berjudul Rayuan Pulau Kelapa, siswa dapat menjelaskan tangga nada secara benar.

Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh


Peristiwa-Peristiwa pada Masa Pemerintahan Kolonial Inggris

Setelah berhasil menguasai Indonesia, pemerintah Inggris kemudian mengangkat Thomas Stamford Raffles sebagai Letnan Gubernur di Indonesia. Raffles memulai tugasnya pada tanggal 19 Oktober 1811.
Penjajahan Inggris dan Belanda
1. Kebijakan di Bidang Ilmu Pengetahuan
  1. Mengundang ahli pengetahuan dari luar negeri untuk mengadakan berbagai penelitian ilmiah di Indonesia.
  2. Raffles bersama Arnoldi berhasil menemukan bunga bangkai sebagai bunga raksasa dan terbesar di dunia. Bunga tersebut diberinya nama ilmiah Rafflesia Arnoldi.
  3. Raffles menulis buku “History of Java” dan merintis pembangunan Kebun Raya Bogor. Kebun Raya Bogor merupakan kebun biologi yang mengoleksi berbagai jenis tanaman di Indonesia bahkan dari berbagai penjuru dunia.

2. Kebijakan di Bidang Ekonomi
1.Menghapus contingenten penyerahan diganti dengan sistem sewa tanah (land-rente).
2.Semua tanah dianggap milik negara. Maka, petani harus membayar pajak sebagai uang sewa.

Upaya Raffles menerapkan sistem pajak tanah mengalami kegagalan karena faktor-faktor berikut.
  1. Sulit menentukan besar kecilnya pajak bagi pemilik tanah karena tidak semua rakyat mempunyai tanah yang sama.
  2. Sulit menentukan luas sempitnya dan tingkat kesuburan tanah petani.
  3. Keterbatasan pegawai-pegawai Raffles.
  4. Masyarakat desa belum mengenal sistem uang.

3. Kebijakan di Bidang Pemerintahan, Pengadilan, dan Sosial
Dalam bidang ini, Raffles menetapkan kebijakan berikut:
  1. Pulau Jawa dibagi menjadi 16 keresidenan termasuk Yogyakarta dan Surakarta.
  2. Setiap keresidenan mempunyai badan pengadilan.
  3. Melarang perdagangan budak.

B. Peristiwa-Peristiwa pada Masa Pemerintahan Kolonial Belanda
Pada tahun 1595, Belanda berangkat dari Eropa di bawah pimpinan Cornelis de Houtman dan sampai di Indonesia pada tahun 1596 dengan mendarat di Banten. Sejak pelayaran de Houtman, banyak berdiri perusahaanperusahaan dagang Belanda yang masing-masing memiliki kapal sendiri dan berlayar ke Indonesia.

1. Pembentukan VOC
Pedagang Belanda dengan didukung oleh pemerintahnya membentuk kongsi dagang yang bernama VOC (Vereenidge Oostindische Compagnie) pada tanggal 20 Maret 1602. Tujuan VOC di Indonesia antara lain sebagai berikut.
  1. Menguasai pelabuhan-pelabuhan penting.
  2. Menguasai kerajaan-kerajaan di Indonesia.
  3. Melaksanakan monopoli perdagangan rempahrempah.

2. Pengalihan Kekuasaan VOC kepada Kerajaan Belanda
Memasuki akhir abad ke-18, kejayaan VOC mulai merosot. Faktor internal yang menyebabkan kemerosotan VOC adalah sebagai berikut.
  1. Banyak pegawai VOC melakukan korupsi.
  2. Sulitnya melakukan pengawasan terhadap daerah penguasaan VOC yang sangat luas.

Faktor eksternal yang menyebabkan kemerosotan VOC adalah sebagai berikut.
  1. Meletusnya Revolusi Prancis menyebabkan Belanda jatuh ke tangan Prancis di bawah pimpinan Napoleon Bonaparte.
  2. Penentangan oleh rakyat Indonesia terhadap VOC dalam bentuk peperangan yang banyak menyedot pembiayaan dan tenaga.

Pada tanggal 15 Januari 1808, Herman W. Daendels menerima kekuasaan dari Gubernur Jenderal Weise. Daendels dibebani tugas mempertahankan Pulau Jawa dari serangan Inggris karena Inggris telah menguasai daerah kekuasaan VOC di Sumatra, Ambon, dan Banda. Sebagai gubernur jenderal, langkah-langkah yang ditempuh Daendels antara lain:
  1. Meningkatkan jumlah tentara dengan cara mengambil dari berbagai suku bangsa di Indonesia,
  2. Membangun pabrik senjata di Semarang dan Surabaya,
  3. Membangun pangkalan armada di Anyer dan Ujung Kulon,
  4. Membangun jalan raya dari Anyer hingga Panarukan sepanjang lebih kurang 1.100 km, dan
  5. Membangun benteng-benteng pertahanan.

Daendels menerapkan sistem kerja paksa (rodi). Daendels juga melakukan berbagai usaha untuk mengumpulkan dana dalam menghadapi Inggris, antara lain: mengadakan penyerahan hasil bumi, memaksa rakyat menjual hasil buminya kepada pemerintah Belanda dengan harga murah, mewajibkan rakyat Priangan untuk menanam kopi, dan menjual tanah tanah.

Ayo Berlatih
Pahamilah bacaan di atas!
Buatlah perbandingan pelaksanaan pemerintahan kolonial Inggris dan Belanda. Buatlah perbandingan dengan menggunakan prinsip: apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana!
Penjajahan Belanda
PEMERINTAHAN KOLONIAL INGGRIS DAN BELANDA
Siapakah tokoh yang paling terkenal pada masa pemerintahan kolonial di Indonesia?
Inggris : Thomas Stamford Raffles
Belanda :Cornelis de Houtman, W. Daendels, Janssens, Van den Bosh

Di manakah daerah kekuasaannya?
Inggris : Sumatra, Ambon dan Banda
Belanda : Hampir seluruh wilayah Indonesia

Kapankah waktu pemerintahan kolonial di Indonesia dimulai?
Inggris : 1811-1816
Belanda : 1602-1945

Kebijakan apa yang diambil selama pemerintahan kolonial berlangsung?
Inggris :
  1. Sistem sewa tanah
  2. Pembagian wilayah pulau Jawa menjadi 16 wilayah keresidenan
  3. Kerja rodi
Belanda :
  1. Penyerahan hasil bumi
  2. Tanam paksa
  3. Undang-undang agraria
  4. Kerja rodi

Bagaimana kondisi rakyat pada masa pemerintahan kolonial?
Inggris : Sangat menderita
Belanda : Sangat menderita

Ayo Berdiskusi
1. Bentuk kelompok diskusi yang beranggotakan 3-5 siswa.
2. Lakukan diskusi kelompok mengenai permasalahan berikut.
a. Faktor-faktor pendorong terjadinya penjelajahan samudra bangsa-bangsa Eropa.
b. Ringkasan peristiwa dibentuknya VOC.
c. Kondisi rakyat Indonesia pada masa pelaksanaan tanam paksa.

Contoh Hasil Diskusi :
a. Faktor-faktor pendorong penjelajahan samudra
Rempah-rempah sangat mahal di Eropa. Pada waktu itu pasokan rempah-rempah disalurkan ke Eropa dilakukan melalui jalur darat di Konstantinopel. Konstantinopel dikuasai oleh Turki, sedang Turki berselisih dengan bangsa-bangsa Eropa, sehingga pasokan rempah-rempah menjadi tersendat. Bangsa-bangsa Eropa membutuhkan rempah-rempah untuk pengawet makanan, obat-obatan dan bumbu masak, oleh karena itu bangsa Eropa membuat alternatif baru dalam memasok kebutuhan mereka/Mencari kekayaan (gold), yaitu mencari daerah sumber penghasil rempah-rempah dan pencarian ini dilakukan melalui jalur laut.

Dalam mencari kekayaan, misi mereka juga diikuti oleh misi menyebarkan agama (Gospel) sesuai dengan perintah pemuka agama bangsa-bangsa Eropa. Misi khusus tersebut dianggap tugas suci dalam menyebarkan ke daerah jajahan, dan dipelopori oleh bangsa Portugis

Adanya keinginan mencari kejayaan (Glory). Di Eropa, ada anggapan bahwa apabila suatu negara mempunyai banyak tanah jajahan, negara tersebut termasuk negara yang jaya (glory), sehingga negara-negara di Eropa berlomba-lomba untuk mencari tanah jajahan sebanyak-banyaknya

Perkembangan Iptek (Ilmu Pengetahuan dan Teknologi) dengan ditemukannya kompas untuk menjelajah, dikembangkannya teknik pembuatan kapal untuk menjelajah samudra dan ditemukannya mesiu untuk persenjataan.

b. Ringkasan peristiwa dibentuknya VOC
Belanda sampai di Indonesia pada tahun 1596, kemudian makin banyak pedagang-pedagang Belanda yang ada Indonesia dengan memiliki armada kapal sendiri. Agar tidak ada persaingan/perselisihan antar pedagang Belanda sendiri, maka pada tanggal 20 Maret 1602 dengan didukung pemerintah Belanda, maka dibentuklah VOC (Vereenidge Oostindische Compagnie) yang bertujuan : (1) Menguasai pelabuhan-pelabuhan penting, (2) Menguasai kerajaan-kerajaan di Indonesia, (3) Melaksanakan monopoli perdagangan rempah-rempah.

c. Kondisi rakyat Indonesia pada masa pelaksanaan tanam paksa
Pelaksanaan tanam paksa kondisinya sangat memberatkan rakyat Indonesia. Banyak tanah terbengkalai akibat rakyat dipaksa lebih memperhatikan tanaman ekspor, sehingga tanaman milik rakyat sendiri banyak yang gagal panen, sehingga rakyat makin menderita, wabah penyakit merajalela, bahaya kelaparan melanda rakyat, menyebabkan banyak yang meninggal sehingga jumlah penduduk menurun tajam

Presentasikan hasil diskusi kelompokmu di depan kelas. Beri kesempatan kepada setiap anggota kelompok untuk berbicara atau menjawab pertanyaan dari kelompok lain. Ingat, saat berbicara di depan kelas, pastikan suaramu cukup jelas terdengar. Bicaralah dengan kalimat yang teratur dan tidak terburu-buru.


Ayo Membaca
Perubahan Wujud Benda
Benda-benda di sekitar kita memiliki sifat dan ciri yang unik. Dengan memahami sifat-sifat benda, kita dapat mempelajari fenomena alam yang terjadi di sekitar kita dengan baik. Dengan memahami sifat benda, kamu tahu apa yang akan kamu lakukan ketika kamu berada di sungai, di laut, atau di danau. Dengan mengetahui sifat benda, kamu tahu apa yang akan kamu lakukan untuk mengubah bentuk benda-benda tersebut.

Meskipun hanya tiga wujud benda, tetapi ketiganya dapat mengalami perubahan wujud dengan cara yang berbeda. Perubahan wujud benda disebabkan oleh lingkungan yang berubah, misalnya suhu lingkungan yang menjadi panas atau dingin. Perubahan wujud suatu benda yang terjadi antara lain adalah peristiwa membeku, mencair, menguap, mengembun, atau menyublim.

Membeku merupakan perubahan wujud benda cair menjadi benda padat. Perubahan ini terjadi karena suhu di lingkungan menjadi dingin. Benda cair akan membeku jika suhunya di bawah 0°C. Perubahan air menjadi es merupakan salah satu peristiwa yang sering dijumpai sehari-hari.

Mencair merupakan perubahan wujud benda padat menjadi benda cair akibat suhu yang panas. Beberapa peristiwa di sekitarmu mudah kamu temui untuk menunjukkan peristiwa ini. Salah satunya ialah es mencair.

Menguap merupakan perubahan wujud benda cair menjadi benda gas. Peristiwa ini mudah dijumpai ketika ada kegiatan masak-memasak. Pada saat air dipanaskan di atas api kompor, dalam beberapa saat, air akan mendidih. 

Peristiwa mendidih adalah contoh terjadinya penguapan atau perubahan dari benda cair ke gas dan pada saat yang sama, terjadi pengurangan volume air.

Ayo Berdiskusi
1. Jelaskan perbedaan peristiwa membeku dan mencair!
Membeku : Dari benda cair menjadi benda padat
Mencair : Dari benda padat menjadi benda cair

2. Jelaskan perbedaan peristiwa membeku dan menguap!
Membeku : Dari benda cair menjadi benda padat
Menguap : Dari benda cair menjadi benda gas

3. Jelaskan perbedaan peristiwa mencair dan menguap
Mencair : Dari benda padat menjadi benda cair
Menguap : Dari benda cair menjadi benda gas

4. Apa saja yang menyebabkan terjadinya peristiwa membeku, mencair dan menguap?
Perubahan lingkungan

5. Peristiwa sehari-hari apa sajakah yang menunjukkan terjadinya peristiwa mencair?
Es batu terkena sinar matahari
6. Peristiwa sehari-hari apa sajakah yang menunjukkan terjadinya peristiwa membeku?
Air disimpan di dalam lemari pendingin

7. Peristiwa sehari-hari apa sajakah yang menunjukkan terjadinya peristiwa menguap?
Air laut terkena sinar matahari

Ayo Mencoba
Bersama dengan teman sekelompokmu, rancanglah percobaan untuk menunjukkan terjadinya peristiwa mencair, membeku, dan menguap.
  1. Siapkanlah alat dan bahan yang diperlukan.
  2. Tulislah tahap dan langkah-langkahnya.
  3. Gambarlah setiap tahapan yang kamu rancang.
  4. Lakukan percobaan sesuai tahap yang telah kamu rancang.
  5. Catatlah setiap perubahan yang terjadi dengan saksama.
  6. Buatlah laporan hasil percobaanmu ke dalam sebuah poster.
  7. Pada poster, jelaskan perbedaan utama ketiga peristiwa perubahan wujud benda tersebut.
  8. Gambarkanlah hubungan antara ketiga perubahan wujud benda tersebut dalam sebuah bagan, dan jelaskanlah.
  9. Presentasikan hasil percobaanmu dengan percaya diri.

Percobaan Peristiwa Mencair, Membeku dan Menguap
Alat dan Bahan
  1. Lilin
  2. Korek api
  3. Sendok
  4. Air secukupnya
Langkah Kegiatan
  1. Percobaan mencair dilakukan dengan membakar lilin menggunakan korek api.
  2. Amati apa yang terjadi pada lilin setelah dibakar.
  3. Percobaan peristiwa membeku dapat dilakukan dengan cara mengamati lilin yang telah mencair.
  4. Amati apa yang terjadi pada lilin yang mencair setelah beberapa menit.
  5. Percobaan menguap dapat dilakukan dengan membakar sendok yang berisi air
  6. Amati apa yang terjadi dengan air yang ada di atas sendok.
Poster Peristiwa Perubahan Wujud Benda
Mencair membeku dan Menguap

Laporan Presentasi : 
Perubahan wujud zat terbagi atas perubahan fisika dan perubahan kimia. Perubahan fisika adalah perubahan suatu zat tanpa menghasilkan zat baru. Perubahan fisika dibagi beberapa kategori antara lain penguapan yaitu perubahan wujud dari cair menjadi gas, pengembunan yaitu perubahan wujud dari gas menjadi cair, pembekuan yaitu perubahan wujud cair menjadi padat, pencairan yaitu perubahan wujud padat menjadi cair, penyubliman yaitu perubahan wujud padat menjadi gas, dan penghabluran yaitu perubahan wujud dari gas menjadi padat.

Ayo Bernyanyi
Kamu telah mempelajari wujud-wujud benda berupa padat, cair, dan gas beserta sifat-sifatnya. Benda berwujud gas tidak dapat dilihat, tetapi dapat dirasakan. Contohnya adalah angin. Saat kamu di pantai, kamu dapat merasakan embusan angin. Angin juga menerpa daun-daun kelapa sehingga tampak melambai-lambai. Kini, ayo berlatih menyanyikan lagu berjudul “Rayuan Pulau Kelapa”.
Rayuan Pulau Kelapa

Lagu “Rayuan Pulau Kelapa” merupakan salah satu lagu wajib. Apakah lagu wajib itu?
Lagu wajib adalah lagu yang wajib dipelajari oleh siswa dalam rangka menanamkan rasa cinta tanah air, menghargai jasa pahlawan, dan membakar semangat perjuangan agar selalu menyala.

Berikut ini video lagu Rayuan Pulau Kelapa :
Ciri-ciri lagu wajib antara lain sebagai berikut.
  1. Lirik lagu wajib bertujuan untuk menanamkan sikap cinta tanah air, kepahlawanan, nasionalisme, serta rela berkorban demi bangsa dan negara.
  2. Biasanya, lagu wajib menggunakan irama yang penuh semangat dan atau berupa himne.
  3. Lagu-lagu wajib diajarkan, dipelajari, dan dihayati sesuai dengan maksud dan tujuan yang terkandung di dalamnya.


Matematika.

. Limas Segitiga
Limas segitiga adalah limas yang memiliki alas berbentuk segitiga (baik segitiga sama kaki, segitiga sama sisi, segitiga siku-siku, maupun segitiga sembarang). Bangun limas segitiga dapat diperoleh dari memotong prisma segitiga.
Limas Segitiga
  1. Nama bangunnya adalah limas segitiga T.ABC
  2. Rusuknya adalah AB, BC, AC, AT, BT, CT
  3. Sisinya adalah ABC, ABT, BCT, ACT
  4. Titik sudutnya adalah A, B, C, T

Banyaknya masing-masing komponen limas
No.KomponenBanyaknya
1.Rusuk6
2.Sisi4
3.Titik Sudut4

Komponen limas segitiga lebih sedikit dibandingkan bangun ruang sebelumnya. Demikian pula dengan sifat-sifatnya, memiliki 6 rusuk, 4 sisi berbentuk segitiga, dan 4 titik sudut. Bangun limas segitiga disebut juga bidang empat karena memiliki sisi 4 buah berbentuk segitiga.

F. Silinder atau Tabung
Tabung atau silinder adalah bangun ruang tiga dimensi yang dibentuk oleh dua buah lingkaran identik yang sejajar dan sebuah persegi panjang yang mengelilingi kedua lingkaran tersebut.
Tabung
No.KomponenBanyaknya
1.Rusuk2
2.Sisi3
3.Titik Sudut-

Sifat-sifat tabung adalah
  1. Memiliki 3 sisi, yaitu 2 sisi berbentuk lingkaran dan 1 sisi lengkung;
  2. Memiliki 2 rusuk;
  3. Tidak memiliki titik sudut.

G. Kerucut
Kerucut adalah bangun ruang yang dibatasi
oleh sebuah sisi lengkung dan sebuah sisi alas berbentuk lingkaran,
Kerucut
No.KomponenBanyaknya
1.Rusuk1
2.Sisi2
3.Titik Sudut-

Sifat-sifat kerucut adalah
  1. Memiliki 2 sisi, yaitu sisi alas berbentuk lingkaran dan selimut;
  2. Memiliki 1 rusuk;
  3. Tidak memiliki titik sudut, tetapi memiliki titik puncak.


Senin, 30 Januari 2023

MATERI AJAR KELAS 5

 

Materi Ajar Senin, 30 Januari 2013

 Kelas                            :     VC

Tema 7                        :      Peristiwa Dalam Kehidupan

Subtema  1          :     Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan

  
Tujuan Pembelajaran : 

1. Dengan membuat peta pikiran siswa dapat menjelaskan peristiwa kedatangan bangsa-bangsa  Eropa di Indonesia dengan menggunakan kosakata baku secara tepat.


2. Dengan membaca teks, siswa dapat menjelaskan tentang sifat-sifat benda padat, cair, dan gas, siswa dapat menunjukkan perbedaan sifat wujud benda (padat, cair, dan gas) dengan melakukan percobaan

3. Dengan berdiskusi tentang ulasan teks, siswa dapat menjelaskan isi dan informasi sebuah teks secara tepat.

KOMPETENSI DASAR (KD) : 3.5 (Bahasa Indonesia) 3.7 (IPA) 3.4 (IPS)



Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh

Rempah Rempah
Rempah-rempah begitu melimpah di bumi Indonesia. Melimpahnya rempah-rempah dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia. Namun, rempah-rempah yang begitu melimpah juga membuat bangsa-bangsa di Eropa berusaha untuk menguasai perdagangannya.

1. Mengapa bangsa Eropa berhasrat memonopoli perdagangan rempah-rempah?
Bangsa Eropa berhasrat memonopoli perdagangan rempah-rempah karena harga jual rempah-rempah di Eropa pada waktu itu sangat tinggi.

2. Seberapa tinggikah nilai ekonomis rempah-rempah di mata bangsa-bangsa Eropa?
Harga rempah-rempah semahal emas. Masyarakat Eropa sangat membutuhkan rempah-rempah untuk industri obat-obatan.

3. Apa hubungan rempah-rempah dan penjajahan di Indonesia?
Jatuhnya Konstantinopel ke tangan bangsa Turki pada tahun 1453 menyebabkan bangsa Eropa mengalami kesulitan medapatkan rempah-rempah. Oleh karena itu, mereka berusaha mencari sendiri daerah penghasil rempah-rempah dengan melakukan penjelajahan-penjelajahan samudra dan penjajahan terhadap negara-negara yang kaya rempah-rempah.

Tahukah kamu hubungan antara cengkih dan penjajahan yang dialami oleh bangsa kita?

Cengkih memiliki banyak manfaat. Sebagai bumbu masak, cengkih digunakan dalam bentuk bunga utuh atau dalam bentuk bubuk. Cengkih juga dimanfaatkan oleh bangsa China dan Jepang sebagai dupa. Selain itu, minyak cengkih digunakan sebagai aroma terapi dan obat sakit gigi.

Pohon cengkih banyak manfaatnya sehingga menjadikannya bernilai ekonomis tinggi. Oleh karena itulah, cengkih merupakan salah satu bahan rempah-rempah yang menjadi buruan bangsa-bangsa Eropa. Hal itu memicu terjadinya penjajahan di Indonesia.

Ayo Membaca
Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat
Mulai akhir abad XV, bangsa Eropa berusaha melakukan penjelajahan samudra. Bangsa Eropa yang pernah melakukan penjelajahan dan penjajahan di Indonesia dimulai oleh bangsa Portugis. Kapal mereka pertama kali mendarat di Malaka pada tahun 1511. Berikutnya ialah bangsa Spanyol yang mendarat di Tidore, Maluku pada tahun 1521. Kemudian, disusul oleh bangsa Inggris dan Belanda. Kapal-kapal Belanda pertama kali mendarat di Pelabuhan Banten pada tahun 1596.

Faktor-faktor pendorong penjelajahan samudra antara lain sebagai berikut.
a. Adanya keinginan mencari kekayaan (gold)
Kekayaan yang mereka cari terutama adalah rempah-rempah. Sekitar abad XV di Eropa, harga rempah-rempah sangat mahal. Harga rempah-rempah semahal emas (gold). Mereka sangat membutuhkan rempah-rempah untuk industri obat-obatan dan bumbu masak.

b. Adanya keinginan menyebarkan agama (gospel)
Selain mencari kekayaan dan tanah jajahan, bangsa Eropa juga membawa misi khusus. Misi khusus tersebut adalah menyebarkan agama kepada penduduk daerah yang dikuasainya. Tugas mereka ini dianggap sebagai tugas suci yang harus dilaksanakan ke seluruh dunia dan dipelopori oleh bangsa Portugis.
Gold Gospel dan Glory
c. Adanya keinginan mencari kejayaan (glory)
Di Eropa, ada suatu anggapan bahwa apabila suatu negara mempunyai banyak tanah jajahan, negara tersebut termasuk negara yang jaya (glory). Dengan adanya anggapan ini, negara-negara Eropa berlomba-lomba untuk mencari tanah jajahan sebanyak-banyaknya.

d. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi
Ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat. Contohnya seperti berikut.
  1. Dikembangkannya teknik pembuatan kapal yang dapat digunakan untuk mengarungi samudra luas.
  2. Ditemukannya mesiu untuk persenjataan. Senjata dapat digunakan untuk melindungi pelayaran dari ancaman bajak laut dan sebagainya.
  3. Ditemukannya kompas. Kompas digunakan sebagai penunjuk arah sehingga para penjelajah tidak lagi bergantung pada kebiasaan alam. Untuk menentukan arah, biasanya mereka berpedoman pada bintang sehingga jika angkasa tertutup awan, mereka tidak dapat meneruskan pelayarannya. Dengan kompas, mereka bebas berlayar ke arah mana pun tanpa gangguan, baik siang maupun malam.

Ayo Berlatih
Berdasarkan bacaan di atas, isilah kolom-kolom berikut sesuai dengan pertanyaannya!
Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat


  1. Siapa yang dimaksud dengan bangsa Barat? (Bangsa-bangsa Eropa)
  2. Apa faktor yang melatarbelakangi bangsa-bangsa Eropa melakukan  penjajahan di Indonesia?(Ingin menguasai negara penghasil rempah-rempah)
  3. Kapan bangsa Barat mulai melakukan penjelajahan samudra? (Tahun 1511)
  4. Di mana bangsa Barat pertama kali mendarat di Indonesia? (Tidore dan Maluku)
  5. Mengapa bangsa Barat melakukan penjelajahan samudra?(- Mencari kekayaan (gold), - Menyebarkan agama (gospel), - Mencari kejayaan (glory), dan - Perkembangan iptek)
  6. Bagaimana kondisi rakyat yang mengalami penjajahan? (Menderita)
Ayo Berdiskusi 

Diskusikan teks Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat dengan teman sebangkumu. Kemudian, buatlah ulasan mengenai bacaan tersebut seperti di bawah ini.
Ulasan Teks
Judul TeksPeristiwa Kedatangan Bangsa Barat
Bagian yang paling menarikKekayaan yang mereka cari terutama adalah rempah-rempah. Harga rempah-rempah sangat mahal semahal emas (gold). Mereka sangat
membutuhkan rempah-rempah untuk industri obat-obatan dan bumbu masak
Informasi pentingFaktor-faktor pendorong penjelajahan samudra antara lain .
  1. Adanya keinginan mencari kekayaan (gold)
  2. Adanya keinginan menyebarkan agama (gospel)
  3. Adanya keinginan mencari kejayaan (glory)
  4. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi Ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat sprti dikembangkannya teknik pembuatan kapal, ditemukannya mesiu, dan ditemukannya kompas.
Pendapat saya tentang teks iniTeks tentang Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat sangat bermanfaat untuk menambah wawasan tentang jarah bangsa Indonesia
Saya menyarankan teks ini karenaTeks tentang Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat berisi informasi yang sangat bermanfaat

Ayo Mencoba
Bersama kelompokmu, carilah informasi mengenai kedatangan tiap-tiap bangsa Eropa ke Indonesia. Informasi dapat kamu peroleh dari buku, surat kabar, majalah, atau artikel di internet!
Kdatangan Bangsa Barat

Salah satu latar belakang kedatangan bangsa-bangsa Eropa ke Indonesia adalah Semboyan 3G (Gold, Gospel, Glory). Tuliskan kembali arti Gold, Gospel, dan Glory pada kolom berikut!
Ulasan Teks
GoldAdanya keinginan mencari kekayaan (gold)
GospelAdanya keinginan menyebarkan agama (gospel)
GloryAdanya keinginan mencari kejayaan (glory)

Tuliskan pendapatmu mengenai Semboyan 3G tersebut.
Saya tidak setuju dengan semboyan tersebut karena akibat ketiga semboyan tersebut bagi indonesia adalah antara lain:
  1. Indonesia semakin miskin karena kekayaanya diambil oleh bangsa-bangsa eropa
  2. Masuknya agama nasrani menyebabkan sebagian rakyat indonesia juga menganut agama nasrani
  3. Kekuasaan bangsa eropa semakin menjadi-jadi di indonesia,menyebabkan indonesia makin terpuruk, rakyat jadi sengsara,dan bagsa indonesia makin tertindas

Ayo Berlatih
Buatlah pengandaian berkaitan dengan peristiwa kedatangan bangsabangsa Eropa di Indonesia!
Pengandaian
Seandainya aku menjadi rakyat Indonesia pada masa itu, aku akan (menolak) kedatangan bangsa-bangsa Eropa di Indonesia. Penjajah (menyengsarakan) kehidupan rakyat Indonesia. Sikap para penjajah awalnya (baik). Namun, pada akhirnya, kelihatan juga sifat aslinya, yaitu (menindas dan kejam).

Ayo Membaca
Sifat-Sifat Benda
Benda-benda yang ada di sekitar kita digolongkan menjadi tiga, yaitu benda padat, cair, dan gas. Ketiganya memiliki sifat yang berbeda. Mengapa kamu perlu mengetahui sifat-sifat benda? Salah satu manfaat mengetahui sifatsifat benda ialah kita akan tahu cara memperlakukan benda-benda yang ada di sekitar kita.

Salah satu wujud benda adalah padat. Kamu pasti memiliki banyak benda di sekitarmu yang berwujud padat. Kamu dapat memegangnya, dapat memindahkannya tanpa mengubah bentuk aslinya. Benda padat yang ada di sekitarmu dapat diubah dengan beberapa perlakukan seperti diberi panas, diberi tekanan tinggi, atau diberi perlakuan fisik seperti menggunting, menekan, melipat, atau menyobek.

Wujud berikutnya adalah cair. Benda-benda cair dapat ditemui dengan mudah di sekitarmu. Air merupakan zat penting dalam kehidupan makhluk hidup yang berwujud cair. Benda cair yang ada di rumahmu biasanya berada dalam sebuah wadah seperi bak kamar mandi, baskom, gelas, atau ketel air. Perhatikanlah bahwa ketika benda cair itu dipindahkan, ia akan berubah mengikuti wadahnya. Jika wadahnya berlubang, benda cair itu akan segera mengalir ke luar dari wadahnya. Jika kamu melihat sungai atau air terjun, air yang ada di dalam badan sungai akan mengalir dari tepat yang lebih tinggi ke tempat yang lebih rendah. Benda cair juga dapat merambat melalui serat-serat halus dari bahan seperti bahan kain. Benda cair mengisi rongga kecil atau pori-pori bahan tersebut.

Wujud benda yang lain adalah gas. Manusia dapat memasukkan dan mengeluarkan gas dari dalam tubuhnya pada saat bernapas. Manusia menghirup gas oksigen dan mengeluarkan gas karbon dioksida. Dengan cara meniup, kamu dapat membuat sebuah balon mengembang. Dengan meniup, kamu juga dapat menggerakkan selembar kertas di tanganmu. Kamu dapat mencium bau napasmu sendiri. Kamu pun dapat mencium bau-bau lainnya yang berupa gas. Dengan memahami sifat gas, manusia menciptakan parfum atau minyak wangi untuk menyebarkan bau dari gas yang dikeluarkan dari wadah parfum tersebut.

Jumat, 27 Januari 2023

MATERI AJAR KELAS 5


Materi ajar, Jumat 27 Januari 2023

 Assalamualaikum semuanya.

Kali ini Bu guru akan menampilkan blogger untuk materi yang akan kita bahas .

Blogger ini Bu guru buat agar ananda dirumah dapat mempelajari kembali dan juga bagi yang tertinggal dapat menyatat atau mempelajari yang kelupaan

  SD Al Azhar 1 Bandar Lampung


Kelas : 5C
Kelas / Semester  : V (Lima) / 2
Tema 7 : Peristiwa Dalam Kehidupan
Sub Tema 1 : Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan
Pembelajaran : 5

Tujuan Pembelajaran :

  1. Dengan membaca, siswa dapat mengidentifikasi dampak peristiwa Sumpah Pemuda 1928 secara tepat.
  2. Dengan bernyanyi, siswa dapat menyanyikan lagu dengan memperhatikan ketepatan nada dan tempo secara benar.
  3. Dengan melakukan percobaan, siswa dapat mengetahui perpindahan kalor secara tepat.
Peristiwa Sumpah Pemuda 1928 memberi dampak yang sangat besar terhadap perjuangan pergerakan nasional.

Ayo Membaca
Dampak Peristiwa Sumpah Pemuda 1928

Pada tanggal 28 Oktober 1928, suatu tekad yang sangat penting bagi penguatan konsep wawasan kebangsaan Indonesia telah diikrarkan. Ikrar tersebut merupakan modal yang sangat berharga bagi terbentuknya negara kesatuan. Tekad untuk bersatu dan mengesampingkan alasan-alasan kedaerahan, kesukuan, keturunan, keagamaan, dan golongan. Namun, persatuan itu tetap dalam kerangka saling menghormati dan menghargai perbedaan-perbedaan yang ada. Kesemuanya bersatu padu dan melebur dalam ikrar Sumpah Pemuda.

Sejak peristiwa Sumpah Pemuda 1928, dunia dikejutkan oleh kemampuan dan kebulatan tekad bangsa Indonesia untuk bersatu padu dalam sebuah ikatan kebangsaan. Pengaruhnya pun sangat besar bagi organisasi pergerakan. Organisasi-organisasi politik yang lahir setelah peristiwa Sumpah Pemuda semuanya memakai kata “Indonesia” dalam namanya. Begitu pun dengan organisasi yang masih bersifat kedaerahan mulai memproses untuk bersatu dalam satu wadah, yaitu Organisasi Indonesia Muda. Adapun tujuannya adalah untuk mempererat tali persatuan segenap pemuda yang berbangsa, berbahasa, dan bertanah air Indonesia.
SUmpah Pemuda
Peristiwa Sumpah Pemuda telah membawa kesadaran dalam diri setiap orang akan pentingnya persatuan dan kesatuan dalam sebuah bangsa. Penyatuan berbagai sifat kedaerahan menjadi sifat nasional terus dilakukan.

Peristiwa Sumpah Pemuda menegaskan rasa senasib sepenanggungan sebagai satu bangsa. Rasa inilah yang kemudian menyebabkan timbulnya semangat persatuan untuk membentuk sebuah negara kesatuan.

Ayo Berdiskusi
Diskusikan dengan teman sebangkumu teks di atas. Kemudian, buatlah ulasan mengenai bacaan tersebut pada bagan di bawah ini.
Ulasan Teks
Judul teksDampak Peristiwa Sumpah Pemuda 1928
Bagian yang paling menarikSejak peristiwa Sumpah Pemuda 1928, dunia dikejutkan oleh kemampuan dan kebulatan tekad bangsa Indonesia untuk bersatu padu dalam sebuah ikatan kebangsaan.
Informasi penting
  1. Pada tanggal 28 Oktober 1928 terbentuk tekad untuk bersatu dalam ikrar Sumpah Pemuda.
  2. Sejak peristiwa Sumpah Pemuda 1928 timbul kebulatan tekad bangsa Indonesia untuk bersatu padu dalam sebuah ikatan kebangsaan.
  3. Peristiwa Sumpah Pemuda 1928 berpengaruh sangat besar bagi organisasi pergerakan.
  4. Peristiwa Sumpah Pemuda menegaskan rasa senasib sepenanggungan sebagai satu bangsa.
Pendapat saya tentang teks iniSaya sangat setuju bahwa Sumpah Pemuda memberikan dampak yang sangat besar bagi perjuangan bangsa Indonesia dalam melepaskan diri dari penjajahan bangsa asing
Saya menyarankan teks ini karenaSaya menyarankan teks ini karena berisi informasi yang sangat penting tentang pengaruh Sumpah Pemuda terhadap perjuangan bangsa Indonesia

Ayo Menulis
Pahamilah bacaan di atas! Tuliskan informasi penting dalam bacaan ke dalam kolom-kolom berikut!
Dampak Sumpah Pemuda
Dampak Peristiwa Sumpah Pemuda
  1. Sejak peristiwa Sumpah Pemuda 1928 timbul kebulatan tekad bangsa Indonesia untuk bersatu padu dalam sebuah ikatan kebangsaan.
  2. Peristiwa Sumpah Pemuda 1928 berpengaruh sangat besar bagi organisasi pergerakan.
  3. Peristiwa Sumpah Pemuda menegaskan rasa senasib sepenanggungan sebagai satu bangsa.

Pada peristiwa Sumpah Pemuda 1928, turut diakui lagu “Indonesia Raya” ciptaan W.R. Supratman sebagai Lagu Kebangsaan Indonesia. Ayo, kita nyanyikan lagu tersebut dengan penuh khidmat.
Ayo Bernyanyi

Ayo Menulis
Setelah bernyanyi, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut!
1. Apa yang kamu rasakan saat menyanyikan lagu “Indonesia Raya”? Jelaskan!
Terharu karena perjuangan para pahlawan yang tanpa henti berjuang untuk negara indonesia agar sehingga negara kita tidak lagi dikuasai oleh negara lain

2. Bagaimanakah nada dan tempo lagu “Indonesia Raya”? Jelaskan!
Lagu Kebangsaan Indonesia raya dinyanyikan dengan nada Do = G dengan birama 4/4. Con Bravura artinya adalah, lagu tersebut dibawakan dengan semangat bergelora

3. Apakah lirik lagu “Indonesia Raya” mencerminkan nilai-nilai persatuan dan kesatuan? Jelaskan!
Indonesia Raya dan Sumpah Pemuda, yang waktu itu didukung pula oleh golongan Tionghoa dan Arab, membawa persatuan Indonesia. Indonesia yang subur, makmur, tentram, dan damai

    Jelaskan isi lagu tersebut dengan kata-katamu sendiri. Tuliskan dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar. Perhatikan penggunaan kata-kata baku. Perhatikan pula penggunaan tanda baca yang benar. Tuliskan dalam kotak berikut.
    Stanza 1 terdapat kalimat Marilah Kita Berseru Indonesia Bersatu. Dalam kalimat ini terdapat makna penyemangat dan seruan bagi Indonesia yang saat itu belum merdeka. Pada stanza ke-2 terdapat kalimat Marilah Kita Mendoa, Indonesia Bahagia. Makna yang mendalam terkandung di dalam lirik di atas, dimana bermakna landasan spiritual dengan selalu mendoakan Indonesia yang bahagia. Stanza 3 (tiga) terdapat sumpah dan amanat agraria yang diselipkan di dalam lirik Lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Sumpah setia terucap dalam lirik Marilah Kita Berjanji, Indonesia Abadi.; Sedangkan amanat agrarian terdapat dalam lirik yang berbunyi Slamatlah Rakyatnya, Slamatlah Putranya, Pulaunya, Lautnya, Semuanya.

    Ayo Membaca 
    Peristiwa Mengembun dan Menyublim
    Selain peristiwa mencair, membeku, dan menguap, masih terdapat dua peristiwa perubahan wujud benda. Perubahan wujud benda yang dimaksud adalah mengembun dan menyublim.

    Mengembun adalah peristiwa perubahan wujud gas menjadi cair. Peristiwa ini merupakan kebalikan dari peristiwa menguap. Pada waktu gas mengembun, gas melepaskan kalor karena terjadi penurunan suhu di sekitarnya. Peristiwa sehari-hari yang mudah kamu jumpai antara lain peristiwa pengembunan yang terjadi di pagi hari. Meskipun pada malam sebelumnya tidak terjadi hujan, tetapi pada pagi hari, terdapat tetesan air pada tanaman yang berada di luar. Kamu juga dapat menjumpai beberapa tempat terasa lembap oleh air. Peristiwa mengembun ini terjadi karena uap air dalam udara menyentuh permukaan seperti permukaan daun atau permukaan yang lainnya.

    Menyublim merupakan peristiwa berubahnya wujud zat padat menjadi gas. Mengkristal adalah perubahan wujud gas menjadi padat. Peristiwa “lenyapnya” kapur barus yang diletakkan di dalam lemari sering dijadikan contoh peristiwa menyublim. Contoh peristiwa ini terjadi pada saat uap
    iodium yang mengkristal menjadi padatan pada saat didinginkan pada suhu tertentu

    Peristiwa perubahan wujud benda dapat dijelaskan dengan menggunakan diagram berikut ini. Perhatikanlah diagram tersebut dengan saksama!
    Perubahan Wujud Benda

    Tugas

    Menghapalkan Mars BNN dengan syair dalam video berikut

    Semangat anak Soleh dan soleha

    Kamis, 26 Januari 2023

    MATERI AJAR KELAS 5

     

      SD Al Azhar 1 Bandar Lampung


    Kelas.                           : 5C
    Kelas / Semester   : V (Lima) / 2
    Tema 7.                  : Peristiwa Dalam Kehidupan
    Sub Tema 1 : Peristiwa Kebangsaan Masa Penjajahan
    Pembelajaran.   : 4

    Tujuan Pembelajaran :

    Dengan membaca, siswa dapat mengetahui peristiwa-peristiwa sejarah pada masa awal pergerakan nasional secara runtut.

    2. Dengan mengamati, siswa dapat memahami kondisi kehidupan masyarakat Indonesia pada masa awal pergerakan nasional di berbagai bidang secara tepat.

    3. Dengan membaca, siswa dapat menyebutkan faktor-faktor yang membedakan suku bangsa satu dan yang lain secara benar.

    4. Dengan membaca, siswa dapat menyebutkan peristiwa-peristiwa seputar Sumpah Pemuda 1928 secara tepat.

    5. Dengan bercerita, siswa dapat mengenali identitas dan keragaman suku bangsa teman-temannya dengan penuh percaya diri.

    Rempah-rempah begitu melimpah di bumi Indonesia. Melimpahnya rempah-rempah dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia. Namun, rempah-rempah yang begitu melimpah juga membuat bangsa-bangsa di Eropa berusaha untuk menguasai perdagangannya.

    1. Mengapa bangsa Eropa berhasrat memonopoli perdagangan rempah-rempah?
    Bangsa Eropa berhasrat memonopoli perdagangan rempah-rempah karena harga jual rempah-rempah di Eropa pada waktu itu sangat tinggi.

    2. Seberapa tinggikah nilai ekonomis rempah-rempah di mata bangsa-bangsa Eropa?
    Harga rempah-rempah semahal emas. Masyarakat Eropa sangat membutuhkan rempah-rempah untuk industri obat-obatan.

    3. Apa hubungan rempah-rempah dan penjajahan di Indonesia?
    Jatuhnya Konstantinopel ke tangan bangsa Turki pada tahun 1453 menyebabkan bangsa Eropa mengalami kesulitan medapatkan rempah-rempah. Oleh karena itu, mereka berusaha mencari sendiri daerah penghasil rempah-rempah dengan melakukan penjelajahan-penjelajahan samudra dan penjajahan terhadap negara-negara yang kaya rempah-rempah.

    Tahukah kamu hubungan antara cengkih dan penjajahan yang dialami oleh bangsa kita?

    Cengkih memiliki banyak manfaat. Sebagai bumbu masak, cengkih digunakan dalam bentuk bunga utuh atau dalam bentuk bubuk. Cengkih juga dimanfaatkan oleh bangsa China dan Jepang sebagai dupa. Selain itu, minyak cengkih digunakan sebagai aroma terapi dan obat sakit gigi.

    Pohon cengkih banyak manfaatnya sehingga menjadikannya bernilai ekonomis tinggi. Oleh karena itulah, cengkih merupakan salah satu bahan rempah-rempah yang menjadi buruan bangsa-bangsa Eropa. Hal itu memicu terjadinya penjajahan di Indonesia.

    Ayo Membaca
    Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat
    Mulai akhir abad XV, bangsa Eropa berusaha melakukan penjelajahan samudra. Bangsa Eropa yang pernah melakukan penjelajahan dan penjajahan di Indonesia dimulai oleh bangsa Portugis. Kapal mereka pertama kali mendarat di Malaka pada tahun 1511. Berikutnya ialah bangsa Spanyol yang mendarat di Tidore, Maluku pada tahun 1521. Kemudian, disusul oleh bangsa Inggris dan Belanda. Kapal-kapal Belanda pertama kali mendarat di Pelabuhan Banten pada tahun 1596.

    Faktor-faktor pendorong penjelajahan samudra antara lain sebagai berikut.
    a. Adanya keinginan mencari kekayaan (gold)
    Kekayaan yang mereka cari terutama adalah rempah-rempah. Sekitar abad XV di Eropa, harga rempah-rempah sangat mahal. Harga rempah-rempah semahal emas (gold). Mereka sangat membutuhkan rempah-rempah untuk industri obat-obatan dan bumbu masak.

    b. Adanya keinginan menyebarkan agama (gospel)
    Selain mencari kekayaan dan tanah jajahan, bangsa Eropa juga membawa misi khusus. Misi khusus tersebut adalah menyebarkan agama kepada penduduk daerah yang dikuasainya. Tugas mereka ini dianggap sebagai tugas suci yang harus dilaksanakan ke seluruh dunia dan dipelopori oleh bangsa Portugis.
    Gold Gospel dan Glory
    c. Adanya keinginan mencari kejayaan (glory)
    Di Eropa, ada suatu anggapan bahwa apabila suatu negara mempunyai banyak tanah jajahan, negara tersebut termasuk negara yang jaya (glory). Dengan adanya anggapan ini, negara-negara Eropa berlomba-lomba untuk mencari tanah jajahan sebanyak-banyaknya.

    d. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi
    Ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat. Contohnya seperti berikut.
    1. Dikembangkannya teknik pembuatan kapal yang dapat digunakan untuk mengarungi samudra luas.
    2. Ditemukannya mesiu untuk persenjataan. Senjata dapat digunakan untuk melindungi pelayaran dari ancaman bajak laut dan sebagainya.
    3. Ditemukannya kompas. Kompas digunakan sebagai penunjuk arah sehingga para penjelajah tidak lagi bergantung pada kebiasaan alam. Untuk menentukan arah, biasanya mereka berpedoman pada bintang sehingga jika angkasa tertutup awan, mereka tidak dapat meneruskan pelayarannya. Dengan kompas, mereka bebas berlayar ke arah mana pun tanpa gangguan, baik siang maupun malam.

    Ayo Berlatih
    Berdasarkan bacaan di atas, isilah kolom-kolom berikut sesuai dengan pertanyaannya!

    • Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat



    • Siapa yang dimaksud dengan bangsa Barat? (Bangsa-bangsa Eropa)
    • Apa faktor yang melatarbelakangi bangsa-bangsa Eropa melakukan  penjajahan di Indonesia?(Ingin menguasai negara penghasil rempah-rempah)
    • Kapan bangsa Barat mulai melakukan penjelajahan samudra? (Tahun 1511)
    • Di mana bangsa Barat pertama kali mendarat di Indonesia? (Tidore dan Maluku)
    • Mengapa bangsa Barat melakukan penjelajahan samudra?(- Mencari kekayaan (gold), - Menyebarkan agama (gospel), - Mencari kejayaan (glory), dan - Perkembangan iptek)
    • Bagaimana kondisi rakyat yang mengalami penjajahan? (Menderita)


    Ayo Berdiskusi 
    Diskusikan teks Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat dengan teman sebangkumu. Kemudian, buatlah ulasan mengenai bacaan tersebut seperti di bawah ini.
    Ulasan Teks
    Judul TeksPeristiwa Kedatangan Bangsa Barat
    Bagian yang paling menarikKekayaan yang mereka cari terutama adalah rempah-rempah. Harga rempah-rempah sangat mahal semahal emas (gold). Mereka sangat
    membutuhkan rempah-rempah untuk industri obat-obatan dan bumbu masak
    Informasi pentingFaktor-faktor pendorong penjelajahan samudra antara lain .
    1. Adanya keinginan mencari kekayaan (gold)
    2. Adanya keinginan menyebarkan agama (gospel)
    3. Adanya keinginan mencari kejayaan (glory)
    4. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi Ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat sprti dikembangkannya teknik pembuatan kapal, ditemukannya mesiu, dan ditemukannya kompas.
    Pendapat saya tentang teks iniTeks tentang Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat sangat bermanfaat untuk menambah wawasan tentang jarah bangsa Indonesia
    Saya menyarankan teks ini karenaTeks tentang Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat berisi informasi yang sangat bermanfaat

    .Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat


    Ayo Mencoba
    Bersama kelompokmu, carilah informasi mengenai kedatangan tiap-tiap bangsa Eropa ke Indonesia. Informasi dapat kamu peroleh dari buku, surat kabar, majalah, atau artikel di internet!

    Kdatangan Bangsa Barat

    Ayo Menulis
    Salah satu latar belakang kedatangan bangsa-bangsa Eropa ke Indonesia adalah Semboyan 3G (Gold, Gospel, Glory). Tuliskan kembali arti Gold, Gospel, dan Glory pada kolom berikut!
    Ulasan Teks
    GoldAdanya keinginan mencari kekayaan (gold)
    GospelAdanya keinginan menyebarkan agama (gospel)
    GloryAdanya keinginan mencari kejayaan (glory)

    Tuliskan pendapatmu mengenai Semboyan 3G tersebut.
    Saya tidak setuju dengan semboyan tersebut karena akibat ketiga semboyan tersebut bagi indonesia adalah antara lain:
    1. Indonesia semakin miskin karena kekayaanya diambil oleh bangsa-bangsa eropa
    2. Masuknya agama nasrani menyebabkan sebagian rakyat indonesia juga menganut agama nasrani
    3. Kekuasaan bangsa eropa semakin menjadi-jadi di indonesia,menyebabkan indonesia makin terpuruk, rakyat jadi sengsara,dan bagsa indonesia makin tertindas

    Ayo Berlatih
    Buatlah pengandaian berkaitan dengan peristiwa kedatangan bangsabangsa Eropa di Indonesia!
    Pengandaian
    Seandainya aku menjadi rakyat Indonesia pada masa itu, aku akan (menolak) kedatangan bangsa-bangsa Eropa di Indonesia. Penjajah (menyengsarakan) kehidupan rakyat Indonesia. Sikap para penjajah awalnya (baik). Namun, pada akhirnya, kelihatan juga sifat aslinya, yaitu (menindas dan kejam).

    MATERI AJAR KELAS 5

      Hari : Jumat, 26 Mei 2023, (PENGAYAAN)  Tema 9 : Benda-Benda di Sekitar Kita, Subtema 3 : Manusia dan Benda di Lingkungannya, Pembelajaran...